SMA Al Kautsar Gelar Orgab Asah Karakter Tangguh Siswa
SMA Al Kautsar menggelar orientasi gabungan (orgab) untuk mengasah karakter mandiri dan tangguh para siswa. Orgab diikuti oleh 352 siswa kelas X, selama dua hari, Jumat-Sabtu (15-16/9/2023), di Taman Wisata Bumi Kedaton, Batu Putuk, Bandar Lampung.
Sebelum pemberangkatan, para siswa berkumpul terlebih dahulu di plaza sekolah mengikuti pembukaan kegiatan Orgab oleh Kepala SMA Al Kautsar, Eko Anzair.
Dalam arahannya, Eko Anzair mengatakan, Orgab adalah salah satu program rutin tahunan yang telah dilaksanakan sejak SMA Al Kautsar berdiri. Tujuannya bukan sekedar berkumpul dan berkemah, tetapi untuk melatih mental, karakter, dan fisik siswa menjadi generasi yang kuat dan tangguh.
“Sehingga setelah lulus nanti, kalian memiliki mental kuat, karakter kuat, menyebar di seluruh Indonesia ini masuk ke perguruan tinggi yang di cita-citakan,” kata Eko, Jumat (15/9/2023).
Eko berpesan kepada seluruh siswa agar selama kegiatan Orgab menjaga kekompakan dan kebersamaan. Siswa dilarang bepergian sendiri-sendiri meninggalkan lokasi kemah.
“Minimal berdua, misalnya kalau mau ngambil air ke sungai, harus berdua, jangan sendiri-sendiri,” tegasnya.
Dia juga mengingatkan para siswa untuk tetap menjaga shalat dalam kondisi apapun, dan dianjurkan untuk menjaga wudhu atau dalam keadaan suci.
“Insyaallah kalau dalam keadaan suci, kita semua dilindungi oleh Allah,” tuturnya.
Eko juga menekankan agar siswa menjaga kesehatan selama kegiatan Orgab berlangsung. Tidak mengonsumsi makanan yang membuat perut dan badan tidak nyaman, sebab panitia sudah menyediakan makan untuk seluruh peserta.
“Ketika berada di lapangan, apakah pusing, demam, kram, dan sebagainya, harus lapor dengan panitia, jangan diam saja. Kita sudah ada tim kesehatannya, harus melapor, jangan ditutup-tutupi,” kata Eko.
Selanjutny Eko membuka kegiatan Orgab dengan menyematkan tanda peserta kepada dua perwakilan siswa.
Sementara, Ketua Panitia Orientasi Gabungan SMA Al Kautsar, Resta Wahyu mengatakan, Orgab tahun ini memiliki tema “Memupuk Semangat Kebersamaan Memajukan Organisasi Siswa yang Berakhlak Tangguh dan Hebat.”
Menurutnya, tujuan kegiatan ini untuk menumbuhkan rasa kebersamaan antar siswa, mengenal karakter organisasi siswa di lingkungan aka, serta membentuk pribadi yang tangguh dan bersemangat juang tinggi.
“Jumlah peserta siswa kelas X ada 352 siswa, juga ada pendamping OSIS dan ekskul dari siswa dari kelas XI 100 orang,” kata Resta.
Selain itu, kegiatan ini juga melibatkan 31 guru yang terdiri dari semua guru wali kelas X, guru pembina OSIS, dan guru pembina ekskul. Di lapangan telah disiapkan sekitar 30 tenda untuk tenda regu dan tenda pembina.